NEWS
DETAILS
Senin, 16 Jul 2018 14:19 - Honda Revo Club Jakarta

Jakarta, 16 Juli 2018  - Setelah melalui proses panjang menjadi calon anggota Asosiasi Honda Jakarta, akhirnya HGRC sudah resmi menjadi anggota AHJ.

Honda GTR150 Rider Club (HGRC) telah menjalankan berbagai syarat dan ketentuan sudah dilaksanakan, komunitas Honda bebek adventure ini resmi menjadi anggota klub AHJ yang ke-45.

HGRC resmi dikukuhkan menjadi anggota AHJ di gelaran Honda Modif Contest, di ITC Cempaka Mas Jakarta, pada hari Minggu sore (15/07/2018) kemarin.

Pada saat bersamaan, diserahkan juga piagam keanggotaan kepada ketua Ketua Umum HGRC bro Dave dari Ketua Presidium AHJ bro Ibay yang diakhiri dengan kata sambutan.

(Foto : Fr)

"Harapannya untuk HGRC, kedepan semoga dengan pengukuhan ini bisa menambah semangat untuk keaktifan semua membernya tambah kreatif dan innovative untuk membangun club yang lebih baik," harap Ibay.

"Selain itu juga, HGRC harus tetap menjaga silaturahmi antar sesama member yang ada di AHJ. Sekali lagi saya ucapkan selamat, sukses selalu untuk HGRC, salam Satu Hati." tutup Ibay dalam sambutan

RELATED
NEWS