Jakarta, 11 Januari 2019 - Honda Win Riders (HWR) Jakarta, komunitas motor yang tergabung di Asosiasi Honda Jakarta (AHJ). Meski motornya klasik, bikersnya masih asik dan judul kegiatannya juga bikin menggelitik.
Iya, gimana ngga, di tunggangi oleh sejumlah bikers komunitas HWR Jakarta. Motor 'batangan' bermesin 100cc ini, mengadakan acara yang berjudul 'Kopling Kendor'.
Kegiatan 'Kopling Kendor' yang juga dimaknai arti konpoy keliling outdoor ini, digelar pada hari Sabtu lalu (29/12), bertempat di Kampung Awi Cipanas, Cianjur, Jawa Barat.
Menikmati cuaca sejuk, 'Kopling Kendor' merupakan acara turing bareng yang diinisiasi oleh Honda Win Riders (HWR) Jakarta, bersama komunitas Honda Win Jabodetabek lainnya.
Kebersamaan dan keseruan turing kopling kendor terasa pada saat dijalan melewati berbagai medan jalan, maupun di tempat lokasi acara yang diisi berbagai kegiatan dan hiburan.
(Foto : HWR)
Humas HWR Jakarta bro Surono mengatakan, tujuan diadakannya acara turing ini untuk mempererat tali silaturahmi antar komunitas Honda Win se Jabodetabek.
"Terima kasih buat yang sudah ikut acara turing 'Kopling Kendor'. Pokoknya seru, semoga acara ini bisa rutin kita adain, buat ajang silaturahmi dan kebersamaan juga," ungkap Surono.