NEWS
DETAILS
Senin, 10 Feb 2020 03:12 - Asosiasi Honda Jakarta

Jakarta, 10 Febuari 2020 - Salah satu paguyuban Asosiasi Honda Jakarta (AHJ) pada Rabu malam (05/02) menggelar kegiatan rutinitasnya kopdargab (Kopdar Gabungan) di Taman Air Mancur, Jl.Pakubuwono, Jakarta Selatan.

Kegiatan kopdargab yang digelar pada awal bulan, jatuh di minggu pertama dan dilaksanakan  disetiap malam rabunya ini selalu ramai dihadiri dari berbagai klub dan komunitas yang tergabung di AHJ seperti Sport, Bebek, Matic, Klasik, Trail dan lainnya.

(Foto : AHJ)

Selain dihadiri para bikers dari berbagai klub dan komunitas AHJ, kopdargab juga dihadiri oleh Bro Agus Sigit Wicaksono selaku Person In Charge (PIC) Development Honda Community Wahana Makmur Sejati, yang meliputi Jakarta dan Tangerang.

Seperti biasa Kegiatan kopdargab selain kumpul juga digelar forum yang mana forum tersebut berisikan berbagai info-info terkait seputar kegiatan AHJ yang sudah atau yang blum dilaksanakan.

Dalama kesempatan forum tersebut Bro Agus Sigit Wicaksono juga mengajak para bikers dari berbagai klub dan komunitas AHJ  untuk mendownload sebuah Aplikasi WANDA (Wahana Honda).

(Foto : AHJ)

"Terima kasih kepada member AHJ yang sudah mendownload Aplikasi Wahana Honda, mudah-mudah dengan adanya aplikasi Wanda ini bisa bermanfaat buat teman-teman member di AHJ, kalian akan mendapatkan keuntungan dan potongan harga dari berbagai macam pilihan yang ada di ficture tersebut."Ucap " Bro Agus Sigit Wicaksono."

Bukan hanya itu saja guys beliau juga mengingatkan kita terhadap Tilang Elektronik atau E-TLE yang sudah diberlakukan oleh pihak kepolisian Lalu Lintas, dengan cara di awasai dan dipantau melalui alat CCTV yang terpasang disetiap lampu merah dijalan - jalan.

(Foto : AHJ)

"Perlu diketahui oleh para member AHJ agar menjaga nama baik klub dan komunitasnya masing-masing disaat berkendara karena pihak kepolisian lalu lintas  sudah memberlakukan untuk penilangan E-TLE atau tilangan Elektronik dengan memasang CCTV di setiap lampu merah yang berada di ruas jalan raya, karena kalau sekali ketilang nama klub atau komunitas kalian akan malu, jadi berhati-hatilah disaat berkendara."Tutup" Bro Agus Sigit Wicaksono."

RELATED
NEWS