NEWS
DETAILS
Sabtu, 12 Feb 2022 05:41 - Honda Community Jawa Timur

PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT kembali menggelar pameran motor Honda mengusung tema “HOKI (Honda Banyak Rejeki)”.

Ragam sepeda motor Honda dipamerkan secara virtual pada www.pameranvirtualhonda-jatim-ntt.com pada periode sampai 10 Februari 2022. Setiap pembelian Honda Vario 150, Honda ADV 150, Honda CB150R, Honda CBR250 dengan kode promo ”MCFHONDA”. Ada 30 Helm Ekslusif yang siap dibagikan untuk pembeli pertama yang bertranksaksi di Honda Virtual Expo.

“Beragam tipe motor Honda kami hadirkan di Honda Virtual Expo dengan penawaran yang menarik sesuai dengan kebutuhan transportasi masyarakat serta memudahkan masyarakat dimanapun berada.” Kata Andre Pramana selaku Digital Deputy Division Head MPM Honda Jatim.

Di Honda Virtual Expo ini, MPM Honda Jatim memberikan diskon uang muka pembelian Honda Scoopy sebesar mulai Rp.1,2 juta. New Honda Scoopy hadir dengan pengaplikasian teknologi frame (rangka) eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) membuat skutik ini lincah dan mudah dikendarai. Fitur unggulan lain menjadi andalan New Honda Scoopy seperti pengisi daya baterai ponsel jenis USB (USB charger), serta pilihan tipe dengan penyematan fitur Smart Key.

Pada Matic besar Honda PCX160, MPM Honda Jatim memberikan diskon hingga Rp.2,8 Juta dan potongan tenor hingga 2 kali. Pembelian Honda PCX akan mendapatkan hadiah langsung apparel Honda berupa Step Floor dan disc lock. 

All New Honda PCX series semakin nyaman dikendarai dalam berbagai situasi, baik di perkotaan maupun jarak jauh. Perubahan pada ukuran ban yang semakin besar juga mendukung skutik premium ini semakin nyaman dan tampil berkesan.

Skutik popular Honda BeAT telah digunakan oleh masyarakat berbagai usia di seluruh pelosok Indonesia untuk berbagai aktivitas. MPM Honda Jatim memberikan uang muka sebesar Rp. 800 ribu dan potongan tenor 2kali.

 Honda BeAT series ditunjang dengan fitur Secure Key Shutter yang didampingi dengan tombol pembuka jok untuk memudahkan pengguna dalam membuka tutup jok motor. Keamanan berkendara juga dirasakan pada sistem pengereman yang menggunakan fitur Combi Brake System (CBS). Selain itu, AHM juga membekali dengan Side Stand Switch dan Parking Brake Lock untuk memberikan kenyaman dan keamanan bagi pengendaranya.

Di motor terbaru Honda New CB150X dapatkan diskon hingga Rp.1,7 juta dan khusus untuk konsumen Jatim, ada tambahan voucher Rp.1 juta untuk pembelian accessories, apparel dan modifikasi. 

New CB150X merupakan jawaban bagi masyarakat yang menyukai tantangan dan membutuhkan partner berkendara yang tepat ketika berpetualang untuk menjelajahi keindahan alam Indonesia. Motor sport terbaru Honda ini menyuguhkan performa responsif dan sensasi ketangguhan berpetualang ketika berkendara sehari-hari ataupun turing jarak jauh.

Mengikuti pameran online ini cukup mudah, pengunjung dapat menggunakan smartphone, laptop dan tablet untuk mengakses www.pameranvirtualhonda-jatim-ntt.com kemudian melakukan pendaftaran, dan kemudian pengunjung bisa eksplorasi booth yang diinginkan

Selanjutnya ada pilihan cara melakukan pembelian yakni klik “Saya Tertarik”, maka tim sales dealer terdekat akan menghubungi konsumen. Dan untuk konsumen yang ingin menghubungi sales secara langsung, konsumen dapat menggunakan tombol “Hubungi Sales” yang akan terhubung dengan admin. 

Pada Pameran Virtual Honda, MPM Honda Jatim juga memberikan diskon untuk pembelian aksesoris, sparepart dan apparel. Ada diskon 10% untuk aksesoris dan apparel Honda, diskon 5% untuk kategori sparepart dan AHM oil, dan diskon 20 persen untuk pembelian ban.

RELATED
NEWS