NEWS
DETAILS
Rabu, 29 May 2024 08:28 - Ikatan Motor Honda Jawa Barat

Ratusan bikers Honda yang tergabung dalam keluarga besar Ikatan Motor Honda Garut (IMHG) menggelar kegiatan Rolling City berkeliling kota Garut untuk menyatukan club/komunitas yang berada di wilayah Garut. Sebagai bagian dari komunitas pelopor keselamatan berkendara, Paguyuban IMHG juga menggelar sosialisasi terkait pentingnya Safety Riding.

Kegiatan komunitas yang bertajuk "Pesta MIRAS atau Malam Minggu Rolling Santai" ini diikuti sekitar 150 bikers yang merupakan perwakilan dari setiap club/komunitas dari peguyuban IMHG, Acara ini digelar pada hari Sabtu, tanggal 18 Mei 2024. Dan menunjuk sebuah caffe bernama Teras Coffe di daerah Rancabango, Tarogong Kaler, kota Garut sebagai titik kumpul sekaligus lokasi kegiatan acara.

Ketua umum IMHG, Bro Prana Setya Wiguna mengatakan "Kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan salah satu budaya bikers yang terkikis oleh perkembangan zaman, salah satunya adalah setiap malam minggu kopdar dan Rolling City. Juga sebagai sarana untuk membangkitkan gairah para bikers yang sudah lama vakum." ujarnya.

Sebelum melakukan rolling city, peserta terlebih dahulu diberi pengarahan dan pemaparan materi tentang pentingnya Safety Riding. Maka dari itu, sebagai pelopor keselamatan berkendara, komunitas IMHG diberikan edukasi untuk selalu #Cari_Aman saat berkendara salah satunya dengan menggunakan peralatan keselamatan seperti Helm, Sepatu dan Jaket sekaligus memberikan contoh tata cara berkendara baik kepada masyarakat.

Sampai di lokasi acara, peserta mengadakan kopdar gabungan sebagai ajang kumpul dan silaturahmi antar member. Peserta mengisi kegiatan dengan sharing dan evaluasi mengenai kegiatan Rolling City yang sudah digelar. Sambil ngopi santai di cafe dan untuk membuat suasana semakin meriah, acara ditutup dengan hiburan perform live music yang diisi oleh salah satu member IMHG.

"Kegiatan sosialisasi dan edukasi Safety Riding ini merupakan yang perdana bagi komunitas IMHG. Dengan adanya kegiatan ini saya berharap IMHG kembali eksis dengan inovasi baru yang tetap menjung-jung tinggi persaudaraan, dan tentunya menjadi pelopor keselamatan berkendara bagi masyarakat." pungkas Bro Prana.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK