NEWS
DETAILS
Kamis, 12 Sep 2024 13:12 - Ikatan Motor Honda Jawa Barat

Ratusan bikers yang tergabung dalam keluarga besar Paguyuban Honda Depok (PAHAD) merayakan hari ulang tahunnya yang ke-15. Acara bertajuk Anniversary ke-15 PAHAD ini digelar pada hari Sabtu, 7 Sepetember 2024 di area parkir selatan Mall Pesona Square Depok di Jl. Ir. H. Juanda No.22a, Bakti Jaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat.

Mengangkat tema "Gua Roda Duain Depok Bae" acara Anniversary ke-15 PAHAD ini bertujuan untuk memperingati 15 Tahun berdirinya Paguyuban Honda Depok sekaligus menjadi ajang silahturahmi bikers bukan hanya komunitas Honda tapi juga bikers dari club dan komunitas lain baik dari wilayah Depok juga dari luar kota Depok.

Tercatat ada kurang lebih 950 bikers yang hadir di lokasi acara. Peserta yang datang bukan hanya 22 club dan komunitas dibawah naungan PAHAD, tapi juga turut hadir bikers dari daerah lain diantaranya Komunitas Honda Bogor (KHOMBO), Ikatan Motor Honda Kawarang (IMHK) dan juga Paguyuban Motor Honda Bekasi (PMHB) dan juga ratusan komunitas lain seperti dari club2 Yamaha, Harley Davidson, Benelli, Kawasaki, Victory, Suzuki dan beberapa komunitas motor-motor klasik dari Honda seperti CB dan Vespa tahun 80 90an. turut memeriahkan acara.

"Kami bersyukur pertama-tama kepada Tuhan yang Maha esa atas terselenggaranya acara Anniversary ke 15 PAHAD. Kita bersyukur hari ini diberikan cuaca yang cerah sehingga acara terselenggara dengan lancar. Terimakasih atas para sponsor yang telah ikut mensukseskan acara hari ini takni kepada Astra Honda Motor (AHM), Daya Adicipta Motora (DAM), Bank Mandiri, Mandiri Utama Finance, FLIPZ BR youtube Channel, Indtek, RSV Helmet, Motowolf aindonesia, Bijimata entertainment, MSE Entertainment, Mall Pesona Square Depok, Mayora, CB150X Depok Raya, Milenium Honda Dealer Motor, dan para tenant booth UMKM." ungkap Bro Tony anggota HPCI Depok chapter yang ditunjuk sebagai ketua pelaksana.

Acara dimulai dengan kegiatan Rolling Thunder yang diikuti perwakilan 22 club dan komunitas PAHAD yang dikawal oleh pihak keamanan. Dimulai dari Alun-alun kota Depok sebagai titik start yang berlokasi di GDC menuju Venue parkiran selatan Mall Pesona Square Depok.

Sampai di Venue, Peserta melakukan pengambilan gambar dan Berfoto Bersama di depan panggung yang dihadiri kurang lebih seratus motor dari club-club yang bernaung dibawah pahad. Acara dilanjutkan dengan Band Philip&Groovymates yang tampil sebagai hiburan pembuka yang diselingi oleh pembagian doorprize.

Acara dibuka dengan kata sambutan Ketua Panitia Om Tonny sebagai ketua panitia Pelaksana acara Anniversary PAHAD. Dilanjutkan Kata Sambutan dari Ketua Harian IMI Pengcab Depok yakni Om Dudi disaksikan Oleh Sekjen IMI Pengcab Depok yakni Om Agus. Selanjutnya Kata Sambutan dilanjutkan oleh Tokoh Masyarakat Kota Depok bapak Supian Suri yang sekaligus mantan partisipan di DETIC (Depok Tiger Club) salah satu club pendiri PAHAD. Dilanjut kata sambutan dari HDCI Depok yakni Om Tommy selaku sekjen disertai pertukaran Plakat dengan Sekjen PAHAD yakni bro Filip.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan Adanya pembagian sumbangan kepada anak Yatim yang dipimpin oleh Bapak Supian Suri dan di dampingi oleh perwakilan management mall Pesona Square yakni Bapak Raya yang secara simbolis menyerahkan goodybag kepada bebebrapa anak-anak yatim yang hadir.

Acara dilanjutkan dengan prosesi Pemotongan Nasi tumpeng ala Bikers. Dimana pemotongan puncak Nasi tumpeng dilakukan oleh ketua umum PAHAD yakni bro Jefriadi Rifata yang memberikan suapan pertama kepada tokoh masyarakat kota depok yakni Bapak Supian suri.

"Saya ucapkan mohon maaf sebesar - besar apabila Acara Aniv PAHAD tidak mewah tapi kami All team panitia berusaha untuk menjadikan acara ini meriah. Semoga terwujudnya acara anniv PAHAD ini bisa membawab Klub²/komunitas yang bernaung di PAHAD lebih solid, lebih guyub lebih berkontribusi dan bisa membawa nama PAHAD yg lebih baik lagi di komunitas bikers lainnya. Dan juga acara ini terwujud berkat kerjasama yang baik antar klub yang tergabung di PAHAD." ujar ketua pelaksana, Bro Tony..

Pada kesempatan tersebut, Bapak Supian Suri sebagai tokoh masyarakat kota Depok memberikan tanggapan, "Ini merupakan langkah positif dari PAHAD, yang mana bisa menyatukan berbagai klub/komunitas, harapan saya semoga kegiatan positif seperti ini dapat terus berlanjut, karena ini dapat mendatangkan manfaat bukan hanya kepada Bikers namun juga kepada masyarakat sekitar yang bisa membantu UMKM berdagang, selain itu juga ada kegiatan sosial dengan memberikan bingkisan kepada anak-anak yatim, jadi menurut saya ini sangat positif. Semoga saja dalam beberapa tahun kedepan juga kita bisa membuat wadah, tempat, lapangan yang menjadi titik kumpul bikers kota depok yang bisa membuat kegiatan-kegiatan positif lainnya. Saya sangat apresiasi kegiatan yang dilakukan (PAHAD) Paguyuban Honda Depok ini." kata Bapak Supian Suri yang dulu pernah terdaftar sebagai Calon Member di Detic (Depok Tiger Club) beberapa tahun silam, salah satu member club dibawah naungan PAHAD yang kebetulan saat ini akan mencalonkan diri di pemilihan kepala daerah di Depok.

Acara ditutup dengan panggung hiburan kembali oleh band Maju Berkah yang merupakan band asli kelahiran kota Depok. Acara semakin meriah dengan disertai kembang api yang dilanjutkan dengan silahturahmi para bikers yang berlangsung seru sampai berakhir di tengah malam.

"Kami pengurus PAHAD sangat merasa terhormat dan ucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada seluruh klub/komunitas yang hadir pada acara ini, karena sudah mengindahkan dan menyambut baik undangan dari kami. karena, mungkin sebelum ini kami belum pernah bertemu atau duduk bersama, tapi undangan dari kami tetap di indahkan. Tentu rasa persaudaraan sesama bikers yang menggerakkan langkah dari rekan2 klub/komunitas untuk hadir bersama kami hari ini." pungkas bro Filipus R selaku Sekjen PAHAD.

Sejarah Paguyuban Honda Depok (PAHAD)

PAHAD secara resmi berdiri pada tanggal 09 Desember 2009 bersama dengan Daya Adicipta Motora dan para senior Detic (Depok Tiger Club) bertepatan dengan perhelatan Honda Bikers Day. Hanya saja saat itu namanya masih bernama Komunitas Honda Depok. Kemudian baru pada tanggal 16 Februari 2010 komunitas ini dimatangkan di sekretariat DETIC dan berganti nama menjadi PAHAD atau Paguyuban Honda Depok.

Kemudian pada tanggal 5 Juni 2010 terbentuklah Logo PAHAD yang diresmikan bersama di sekretariat DETIC, dan pada 27 Agustus 2011 resmilah PAHAD di deklarasikan pada acara pembagian Takjil di depan dealer Gonda Setia Utama Motor di Margonda.

Oleh sebab itu disepakati bahwa tanggal merujuk pada pendeklarasian PAHAD yakni 27 Agustus dan Tahun kami hitung berdasarkan awal terbentuknya yakni 2009. Sehingga tahun ini genap 15 tahun sudah paguyuban ini terbentuk. dan sampai saat ini terdapat 22 Club yang tercatat berada di bawah Naungan PAHAD se kota Depok.

Daftar 22 Club dan komunitas Honda yang berada dibawah naungan PAHAD

  1. CB150X Depok Raya
  2. HSFCI Depok (Street Fire)
  3. HPCI Depok Chapter (PCX)
  4. HAI Depok Chapter (ADV)
  5. DETIC (Depok Tiger Club)
  6. DEREC (Revo)
  7. CCI Depok (CBR)
  8. HBCD (Beat)
  9. BATIND (Beat)
  10. HONLED (Legenda)
  11. HVC (Vario)
  12. CHSD (Supra)
  13. PROMAX Depok (GL Pro)
  14. HCRC Depok (CBR)
  15. VRCI DEPOK (Verza)
  16. HSX125 Community (SupraX 125)
  17. CHBD (Blade)
  18. CVL (Vario)
  19. HMPCI (Mega Pro)
  20. HCST (CsOne)
  21. V160 (Vario)
  22. HASCI (Stylo).
RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK