NEWS
DETAILS
Selasa, 18 Aug 2020 11:18 - Honda Community Jawa Timur

Honda Vario Club (HVC) Jawa Timur punya apik dalam memperingati dan merayakan hari ulang tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke 75. “Kami gelar Parade Sang Saka Merah Putih Honda Vario Club Jatim,” buka Pungky sebagai wakorwil HVC  Jatim berasal dari HVC Sidoarjo.

Kegiatan ini bertujuan mulia. “Parade Sang Saka Merah Putih Honda Vario Club Jatim ini sebagai bentuk penghormatan dalam memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 75. Memupuk rasa nasionalisme  dalam diri anggota HVC. Penghargaan kami pada sang saka merah putih,”  tambahnya.

Parade Sang Saka Merah Putih Honda Vario Club Jatim  bentuknya dengan kirab bendera merah putih  bersama Honda Vario dari satu kota ke kota lain di Jatim sambung menyambung dengan dibawa klub kota yang bersangkutan. Start dari kabupaten Bojonegoro pada 8 Agustus 2020  hingga ke Bondowoso pada 17 Agustus 2020.

Yang menarik lagi pada penyerahan bender Merah Putih yang dipakai Parade Sang Saka Merah Putih Honda Vario Club Jatim ini gak di sembarang tempat. “Kita pilih di tempat yng memiliki nilai sejarah. Seperti di depan monument atau alun-alun yang merupakan tempat penting dan sejarah,” tambah Pungky yang merupakan penasehat HVC Sidoarjo.

Klub-Klub Honda Vario di Jatim yang terlibat dalam Parade Sang Saka Merah Putih Honda Vario Club Jatim  ini :

1. HVC Bojonegoro

2. HVC Ngawi

3. HVC Caruban

4. HVC Nganjuk

5. HVC Kediri

6. HVC Jombang

7. HVC Sidoarjo

8. HVC Malang

9. HVC Pasuruan

10. HVC Probolinggo

11. HVC Situbondo

12. HVC Bondowoso

Parade Sang Saka Merah Putih Honda Vario Club Jatim, Mbois.

Penyerahan bendera Merah Putih di Lawang Malang

 

Penyerahan bendera Parade Sang Saka Merah Putih di monumen 

 

Serah terima bendera Merah Putih yang dikirab dalam Parade Sang Saka Merah Putih HVC Jatim di Ngawi

 

Protokol kesehatan diterapkan dengan tegas pada Parade Sang Saka Merah Putih HVC Jatim

RELATED
NEWS