Sukses menghelat BeAT Kustik, Ngobrol Asik Pakai Musik bulan lalu (12/8), membikin Paguyuban BeAT Jawa Timur (PBJT) kembali menggelarnya. Pada Kamis 17 September 2020 BeAT Kustik yang dihelat secara online atau daring dilaksanakan.
Kali ini mengangkat tema Dari Tuban Sampai Ke Sabang. Nara sumbernya Agung humas Beat Owner Tuban (Beton) yang merupakan anggota PBJT yang sampai ke Nol KM di Sabang.
"Topik ini diangkat untuk dapat memotivasi club lain. Berbagi pengalaman dalam turing. Dari ujung barat Jawa Timur ke ujung barat Indonesia , " Kata Irfan Aconk selalu Kapengda PBJT sekaligus host acara. .
Agung selaku nara sumber menceritakan perjalannya ke Nol Km di Sabang Naggroe Aceh Darussalam. Persiapan, suka dan duka selama perjalanan diceritakan
"Semoga pengalaman ini bisa menjadi penyemangat dan motivasi teman-teman lain untuk ke Nol Km di Sabang, " Ucap Agung.
Selain itu Agung juga menyampaikan info seputar Beton. Dari sejarah club, kegiatan kopdar online dan sebagainya.
Tema menarik yang dibahas di BeAT Kustik membuat acara live di instagram @pbjt.pengdarbijatim ini ditonton banyak orang. "Sekitar 200 viewers yang nonton acara ini, " ucap Aconk.
Di BeATKustik juga ada quiz. Hadiahnya kaos HBD 2015.