Perkumpulan penggemar motor Honda C50 C70 dan C90 Koentoel Soerobojo (KS) adakan turing. Riding bersama dengan titel Koentoel Soerabaja Bakti Sosial Pendidikan & Turing Ceria pada 27-28 Agustus 2022.
Kegiatan Koentoel Soerobojo diawali turing menggunakan motor tunggangan C50 C70 dan C90 dari Surabaya menuju Blitar. Total 60 bikers Koentoel Soerobojo ikut serta.
Pantai Pehpulo di Sumbersih Panggungrejo Blitar jadi tujuan pertama Koentoel Soerobojo. Tiba di lokasi para bikers Koentoel Soerobojo segera mendirikan tenda untuk bermalam di Pantai Pehpulo Blitar sekaligus refreshing.
Di sini Koentoel Soerobojo juga mengadakan diskusi kegiatan klub ke depan. Sekalian membahas teknis acara bakti sosial. Dalam kegiatan ini Koentoel Soerobojo dibantu PKC Blitar.
Honda Community Social Responsibility (HCSR) atau baksos Koentoel Soerobojo ini di SDN 01 Kaligambir Blitar. HCSR berupa penyerahan alat tulis untuk murid dan guru di SDN 01 Kaligambir Blitar. Alat kebersihan juga diberikan Koentoel Soerobojo.
Pada kesempatan ini Koentoel Soerobojo juga menggelar lomba-lomba untuk para siswa SDN 01 Kaligambir Blitar.
“Kami gelar baksos SDN 01 Kaligambir karena sekolah tersebut terletak di daerah terpencil, yang hanya diisi oleh 18 murid dan 4 guru (dari kelas 1-6). Semoga apa yang Koentoel Soerobojo donasikan bisa memberi manfaat,” ucap Bambang Heru atau akrab disapa Nino dari Koentoel Soerobojo.