Riding dan turing biasa dilaksanakan dan diikuti Komunitas CB150R Surabaya (KCS) . Tapi riding Komunitas CB150R Surabaya pada Minggu 10 Noveber 2024 menarik.
Sebab dalam Sunday morning ride (sunmori) ini pesertanya beragam. Destinasi yang dituju juga menarik.
"Kegiatan sunmori ini selain untuk mempererat tali persaudaraan antar anggota KCS juga berharap agar kedepannya KCS bisa semakin solid dan kompak" ujar Iman Ketua KCS.
Riding bertema "Sunmori Bareng Wong Lawas" ini banyak diikuti anggota lama KCS. Selain juga banyak anggota baru yang turut serta.
Tujuan Sunmori juga ke tempat wisata yang lagi viral. Destinasi wisata yang merupakan wisata unggulan baru yang sedang hit yaitu wisata Kedung Klurak Eco Park Pacet Mojokerto tujuan Sunmori Bareng Wong Lawas KCS kali ini.
Sunmori Bareng Wong Lawas KCS dimulai dengan bertemu titik kumpul di salah satu gerai makanan cepat saji di daerah Kletek Sepanjang. Pengecekan motor hingga peserta dan kelengkapan untuk #Cari_Aman selama perjalanan dilakukan.
Perjalanan menuju wisata Kedung Klurak Eco Park Pacet Mojokerto rombongan members KCS dengan Honda CB150X kesayangan dan selalu #Cari_Aman dalam perjalanan.
Sampai tujuan para members KCS istirahat sejenak dan menikmati pemandangan serta udara segar wisata Kedung Klurak Eco Park Pacet Mojokerto. Kemudian diskusi dan sharing.
"Kegiatan sunmori ini selain untuk mempererat tali persaudaraan antar anggota KCS juga berharap agar kedepannya KCS bisa semakin solid dan kompak" ujar Iman Ketua KCS.