NEWS
DETAILS
Minggu, 05 Apr 2020 11:58 - Honda Community Jawa Timur

Hujan pada Sabtu malam tak menghalangi Komphacs (Komunitas Penggemar Honda CB Surabaya) untuk melaksanakan misi mulia, Aksi sosial pada masyarakat yang terdampak kondisi ekonomi yang kurang baik ini.

CB Komphacs pada Sabtu malam 4 April 2020 pukul 22.00 menggelar Komphacs Peduli. Kegiatan Community Social Responsibility (CSR) untuk berbagi.

Wujudnya dengan pembagian paket sembako terdiri dari beras, minyak goreng, mie dan gula kepada yang membutuhkan. Dari abang becak hingga pedagang keliling yang diberi paket sembako ini.

Pembagian sembako sebanyak 45 paket  ini dilaksanakan di dua daerah yaitu Sidoarjo dan Surabaya. Dengan menggunakan motor CB daan mobil, para anggota CB Komphacs bersemangat tinggi dan berbagi tugas mulia untuk membagi-bagikan sembako yang merupakan sumbangan dari para anggotanya.

“Komphacs Peduli ini bertujuan untuk ikut meringankan beban ekonomi orang-orang yang terdampak langsung kondisi ekonomi yang kurang baik saat ini. Kami juga mengajak para bikers di seluruh Indonesia untuk saling berlomba dalam sosial peduli pada sesama,” kata Narikan dari CB Komphacs.

Lebih lanjut Narikan menambahkan. “Kita para anggota CB Komphacs juga berberdoa semoga Covid 19.cepat berakhir. Bisa aktivitas normal kembali,” tutupnya.

Salut.

 

 

 

 

 

RELATED
NEWS