NEWS
DETAILS
Kamis, 29 Apr 2021 16:40 - Honda Community Jawa Timur

 

Soya Anggraeni ladies biker yang punya hobi main lumpur alias trabas. Di hari libur atau akhir pekan, bersama klubnya CRF150L Surabaya dan para sahabat beradventure ke hutan dan gunung dengan CRF150L kesayangan.

Untuk mendukung aktivitas sehari-hari bendahara komunitas CRF150L Surabaya ini tertarik menggunakan All New Honda PCX 160. “All New Honda PCX160 keren dan pas untuk aktivitas sehari-hari. Tampilan, fitur, mesin dan performanya mendukung pol,” ujar wanita penyuka pizza dan minum kopi ini.

Penilaian yang dilakukan Soya yang asli Surabaya ini tak sebatas melihat. Wanita yang juga hobi mendaki gunung ini sudah mencoba dan merasakan langsung Matic Besar Itu PCX 160.

“Saat test ride di MPM di jalan Simpang Dukuh saya coba warna merah. Matic besar tapi enteng dan ciamik,” ujarnya.

Soya berboncengan dengan mamanya pakai All New Honda PCX 160 turing dari Surabaya Ke Bondowoso

 

Lebih dari itu Soya juga merasakan All New Honda PCX 160 di dalam hingga luar kota. “PCX 160 saya pakai riding dalam kota Surabaya yang di jam-jam tertentu lalu lintasnya padat. Meski demikian PCX 160 masih bisa mblusuk-blusuk alias nyelip di lalu lintas yang padat,” terang wanita yang baru berulang tahun di bulan April ini.

Dipakai di kota enak, Soya tertantang memakai untuk luar kota. “Aku pakai All New Honda PCX 160 ini jalan ke Bondowoso dengan ajak mamaku sekalian pengobat rindu touring beliau, gegara pandemi ini kita ( aku dan mama) belum bisa touring bareng. Biasanya mama kalo dibonceng naik motor jarak jauh tuh kerasa capek banget, dibonceng pakai PCX 160 saya heran mama nggak ngeluh sama sekali. Mama senang banget diajak riding dengan PCX 160 ini. Footstep belakang besar dan posisinya yang pas, enak buat kaki hingga gak mudah buat boncenger capek,” cerita wanita yang punya 2 unit motor yaitu BeAT dan CRF150L.

Masih saat dipakai turing ke Bondowoso Soya juga memberikan penilaian pada performa mesin maupun handling PCX 160. “All New PXC 160 mesin overbore, jadi lebih responsif. Diajak kencang gak susah. Di handling juga mudah. Orang melihat All New PCX 160 dengan tampilan motor besar gitu pikirnya akan merasa berat, susah handling, padahal itu gak benar. Yang saya alami dan rasakan All New Honda PCX 160 bawanya gampang, lincah apalagi sudah menggunakan cakram untuk roda depan dan belakang ditambah ABS untuk roda depan. Lebih stabil dan pakem pada pengeremannya,” jelas wanita kelahiran 1980 ini.

Soya semakin mantab meminang All New Honda PCX 160. “Secepatnya saya akan beli All New Honda PCX 160 warna merah yang cantik banget untuk mendukung aktivitas sehari-hari,” tutup wanita yang di CRF150L Surabaya memakai nama punggung Soya Angie 46 ini.

Soya hobi trabas dengan CRF150L dan klub CRF150L Surabaya ke hutan dan gunung

 

RELATED
NEWS