Paguyuban Honda Nganjuk memperingati ulang tahun ke 8 . Dalam acara Anniversary Sewindu Paguyuban Honda Nganjuk perayaan dilakukan
Anniversary Sewindu Paguyuban Honda Nganjuk dilaksanakan Minggu (17/12) di tempat spesial. Di area Monumen Dr Soetomo di Ngepeh Loceret Nganjuk Anniversary Sewindu Paguyuban Honda Nganjuk digelar.
Monumen dr Soetomo merupakan tempat kelahiran pahlawan nasional dr Sutomo, tokoh pergerakan dan kebangkitan nasional asal Nganjuk.
Selain itu Monumen Dr Soetomo menjadi salah satu tempat wisata sejarah di Nganjuk. Para bikers dan komunitas yang tergabung dalam PHN maupun di luar PHN yang hadir dapat meneladani semangat perjuangan pahlawan nasional Dr Soetomo.
"Para bikers dan komunitas yang hadir di Anniversary Sewindu Paguyuban Honda Nganjuk bisa sekalian mendapat edukasi sejarah, " kata Kohang dari PHN.
Anniversary Sewindu Paguyuban Honda Nganjuk dihadiri 40 klub dengan kurang lebih 250 bikers hadir.
Acara Anniversary Sewindu Paguyuban Honda Nganjuk dimulai dengan pembukaan. Lanjut tausiyah.
Ada juga test ride dan dance performance. Ditutup dengan games yang membuat suasana makin meriah dan ramai.