Ajang gathering akbar Honda Bikers Day (HBD) 2023 telah usai dengan sukses luar biasa penyelenggaraannya pada 28 Oktober 2023 di lapangan Rampal Malang. Puluhan ribur bikers Honda Community tercatat sampai 24.877 bikers dari berbagai daerah di tanah air datang tumplek blek di HBD 2023 Malang.
Kemasan acara HBD 2023 juga special dan menarik. Bikin bikers yang hadir dan masyarakat gembira hingga tak terlupakan.
Eits… tapi panitia panitia HBD 2023 dari Honda Community Jatim pada Sabtu (18/11) terpantau menuju Prigen. Bikers members komunitas yang tergabung dalam Honda Community Jatim yang ikut jadi panitia HBD 2023 berkumpul di Villa Patung Kuda Prigen.
Usut di selidik ternyata bikers members komunitas yang tergabung dalam Honda Community Jatim yang jadi panitia HBD 2023 berkumpul untuk gathering yang digelar MPM Honda Jatim.
Acara ini sebagai bagian penghargaan ke Pengda dan Paguyuban yang telah terlibat HBD 2023. MPM Honda Jatim memberikan apresiasi dan plakat pada para Pengda dan Paguyuban di Honda Community Jatim yang terlibat dalam suksesnya HBD 2023 di Malang.
Selain sebagai ajang silaturahmi, acara ini juga menyampaikan beberapa materi penting. Acara dibuka dengan sambutan dari MPM Honda Jatim yang diwakili Fariz Hadi selaku Community Development MPM Honda Jatim.
Result HBD 2023 dan evaluasi HBD 2023 per divisi panitia komunitas disampaikan Ilham Santoso dari Community Development MPM Honda Jatim. Para bikers panitia HBD dari Pengda dan Paguyuban menyimak dengan baik pemaparan ini.
Sharing disccus jadi acara selanjutnya. Diskusi untuk kegiatan komunitas ke depan dengan mengambil momentum suksesnya HBD 2023 dilakukan.
Sebagai penutup acara ramah tamah. Para panitia HBD 2023 membaur dan ngobrol santai sambil menikmati hidangan yang ada dan berbicara kenangan indah HBD 2023 Malang yang susah dilupakan.