NEWS
DETAILS
Senin, 20 Mar 2023 07:05 - Honda Community Jawa Timur

PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) main dealer sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT menggelar Kompetisi Safety Riding Regional Community MPM Honda Jatim 2023  Minggu 19 Maret 2023. 

 Event bertempat di MPM Safety Riding Center di Sedati Sidoarjo ini sebagai seleksi bikers members klub dan komunitas yang tergabung dalam Honda Community Jatim untuk mewakili di event kompetisi safety riding nasional. 

Juga wujud Honda dan komunitas untuk bersama sama mengkampayekan  #Cari_Aman sebagai kepedulian tentang pentingnya keselamatan berkendara di jalan raya.

“Dengan Semangat Sinergi Bagi Negeri, komunitas Honda adalah Brand Ambasador Safety Riding dan menjadi contoh penerapan safety riding dalam berkendara dan mewujudkan Safety Indonesia.  Untuk itu kami ajak komunitas Honda untuk berkontribusi aktif mengkampanyekan pentingnya keselamatan berkendara dan memperkuat image Bangga Menjadi Generasi Cari_Aman.” kata Suhari, Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim.

Para bikers members klub yang tergabung dalam Honda Community Jatim  antusias ikut Kompetisi Safety Riding Regional Community MPM Honda Jatim 2023.

"Sebanyak 70 bikers anggota komunitas dalam Honda Community Jatim ikut acara ini, " kata Fariz Hadi selalu Community Development MPM Honda Jatim. 

Ada 2 kategori kelas dibuka pada Kompetisi Safety Riding Regional Community MPM Honda Jatim 2023. Kelas Advisor Community Sport untuk bikers laki-laki dan Advisor Community Matic untuk bikers perempuan.

Peserta  Kompetisi Safety Riding Regional Community MPM Honda Jatim 2023,  diuji pemahaman dan keterampilan mengenai keselamatan berkendara baik teori dan praktek. 

Tes teori menjadi awal penilaian Kompetisi Safety Riding Regional Community MPM Honda Jatim 2023. Para peserta mengikuti dengan baik dan teliti ujian teori ini.

Uji praktik di Kompetisi Safety Riding Regional Community MPM Honda Jatim 2023 mencakup teknik pengereman, pengendalian kestabilan, pengoperasian sepeda motor dan posisi berkendara. 

Menggunakan CB150R untuk kelas Advisor Community Sport dan Vario 160 untuk Advisor Community Matic  uji praktik dengan semangat dijalani peserta. Uji praktik meliputi Braking, Slalom course, Plank Riding dan Low Speed. 

Hasil Kompetisi Safety Riding Regional Community MPM Honda Jatim 2023.
kelas Advisor Community Matic :
1. Soya angraini CRF150L Surabaya
2. Ananda nur CRF150L Surabaya

Hasil juara kelas Community sport :
1. Idol   Spiderman Supra banyuwangi
2.  Kurniawan agus Kontoel Soerabaja
3. Bambang  Vario community Surabaya

Dalam Kompetisi Safety Riding Regional Community MPM Honda Jatim, peserta juga melakukan tapping HCID.

RELATED
NEWS